Sabtu, 25 Januari 2014

Modifikasi Karbu PE28 dengan Power Jet dan Two Vent. Bikin Performa Lebih Maknyoss!!!

 

Selain Knalpot dan CDI Unlimiter, KARBURATOR adalah salah satu dari 3 pilar utama pendongkrak performa Satria FU. Nah, artikel kali ini membahas tentang salah satu modifikasi pada Karbu ‘sejuta umat’ yg paling sering diaplikasi di Satria FU: Keihin PE28. 

Memaksimalkan karburator dengan cara sedikit memodifikasi karburator guna mendapatkan hasil yang maksimal sudah bukan hal yang aneh untuk jaman sekarang ini. Dari sekedar mengganti nozzle sampai yang agak extreme dengan cara mereamer pun dilakoni oleh para speed lovers.
Nah untuk itu saya akan membagi cerita untuk temen2 speed lovers beberapa cara memaksimalkan karburator (Khususnya Keihin PE28)

• POWER JET ADJUSTABLE Power Jet bekerja pada putaran tinggi seiring bukaan botol skep. Ketika skep terangkat, bahan bakar akan terisap kevakuman moncong karbu, kalau di putaran bawah, power jet belum berfungsi. Tugas power jet adalah membantu suplai bahan bakar saat RPM tinggi.
Sebenarnya teknik membuat power jet sudah pernah di ulas sebelumnya oleh tabloid otomotif, Buat yang sayang banget sama karbu ini ada sedikit tips pengembangan membuat power jet tanpa perlu merusak karbu. Cekibrot….
1. Siapkan Velocity stack untuk karbu 28 (ditoko variasi banyak) ato mo bikin ditukang bubut jg boleh.

2. Selang karbu secukupnya ukuran jangan terlalu besar (pakai aja selang sisa yang nempel di karbu).
3. Pilot jet ukuran bebas, tapi klo bisa jangan terlalu besar soalnya klo terlalu besar akan mengurangi fungsi kerjanya. Saya menggunakan pilot jet 38 milik karbu Mikuni FU karena pilot jet Mikuni memiliki drat dibawah & memiliki diameter lebih kecil dibandingkan pilot jet karbu keluaran Keihin

4. Lubangi velocity stack dibagian atas belakang dengan mata bor ± 3mm & di senai (tap drat), lalu pasang pilot jet tadi pada lubang yang sudah ada dratnya di velocity stack. Pasang velocity stack pada karbu dan hubungkan salah satu ujung selang ke pilot jet dan yang ujung satu lagi dihubungkan ke pipa pembungan bensin yang berada di bawah mangkok karbu. Langkah terakhir buka sekrup pembuangan sampai bensin keluar (buka secukupnya & jgn sampai lepas).
This is it, PE 28 with Power Jet Adjustable :D

• TWO VENT (DUA VENTILASI KARBU) Pada dasarnya tiap karbu sudah memiliki ventilasi udara, namun karburator PE28 Thai ori maupun non ori memiliki satu buah vent beda dengan PE japan & SUDCO yang sudah mempunyai dua buah vent.
Sebelum jauh kita harus mengetahui dulu Fungsi Vent (lubang udara) pada karbu, nah menurut rumah produksi SUDCO Vent berfungsi sebagai “Eliminates post jump bogging from fuel plugged vent passages”. Ya intinya sih mengurangi tenaga drop saat skep terangkat & udara melewati venturi karbu.
Cara ini tidak dianjurkan bagi yang sayang banget karbu, karna tergolong extreem.

Berikut ini tips pembuatannya:
1. Siapkan pipa kecil berdiameter ±4mm dengan panjang ±10mm (bisa pake pipa kecil yang berada di intake motor yang sudah tidak terpakai).

2. Buat jalur vet baru dengan cara melubangi bagian atas vent karbu dengan mata bor ±4mm.

3. Pasang pipa kecil tadi pada lubang yang sudah dibuat dengan cara dipress (lem bagian pinggir pipa agar lebih kuat) & pasang selang agar tidak mudah kemasukan air dari atas saat hujan.

Dan inilah hasil akhir Karbu PE28 dengan Power Jet dan Two Vent
Bagaimana pemirsa, tertarik menerapkan tips ini di Karburator PE28 anda?
Bukan hanya PE28 nya jadi lebih keren setelah ditambahkan power jet dan two vent, performa karbu pun menjadi lebih baik terutama di putaran atas.


 Fungsi Power Jet Pada Karburator

Ternyata masih banyak juga pembaca yang nanya, Emang power jet itu apa sih? ngaruhnya apa?
Oke, buat buat yang belum tahu, mungkin bisa tergambar dari diagram berikut ini:
Apa itu Power Jet
CARA KERJA POWER JET
  • Power jet adalah circuit/jalur tambahan pensuplai bensin, diluar dari Main Circuit dan Pilot Circuit.
  • Jalur power jet ngambil bensin dari mangkok karbu, disalurkan langsung ke moncong karbu
  • Power jet butuh kevakuman maksimal di venturi baru bisa aktif
  • Saat full throtle (skep terangkat penuh) tekanan udara yang sangat rendah tercipta di lorong venturi. Memungkinkan bensin dari mangkok yang bertekanan normal ikut ‘naik’ melalui jalur power jet. Jadi waktu gaspoll, suplai bensin bukan hanya dari main jet dan pilot jet, tapi juga ditambah dari Power jet.
  • Kalo gas gak dibuka full, ya bensin dari power jet gak akan keluar.karena kevakuman venturi kurang maksimal bwt narik bensin via power jet
KEUNTUNGAN PASANG POWER JET
  • Dengan tambahan power jet, gejala ‘kekeringan’ di rpm atas (mis. saat top speed) bisa diatasi tanpa perlu Mainjet gede-gede. Resiko mesin jebol karena kekeringan di rpm tinggi juga berkurang
  • Karena sehari hari kita lbh sering pake motor posisi gas setengah (gak full), bensin bisa lebih irit karena MJ bisa dikecilin tanpa takut kekeringan. Respon gas diputeran tengah jg bisa lebih baik
KEKURANGAN PASANG POWER JET
  • Perlu jetting ulang lagi, buat cari setingan MJ yang pas dgn power jet
Semoga Bermanfaat FUers,
Suzuki Satria Fu Indonesia Club

 

1 komentar: